Statue of Averroes in Cordoba |
Menjadi sebuah dasar kemajuan seuatu bangsa, Eropa yang maju dengan pesat setelah mengalami kemunduran setelah hancurnya kekuasaan Romawi. Berganti dengan kekhalifahan Islam kembali membangun tanah Eropa. Berpusat di Cordoba, sebuah kota di Spanyol yang kini peninggalan-peninggalan kejayaan Islam masih tetap ada secara fisik namun tidak secara rohani.
Keyakinan dan juga Pengetahuan merupakan prinsip yang dikemukakan oleh Ibnu Rushd atau Averroes. Prinsip tersebut menginspirasi bangsa Eropa untuk menjadi maju. Kemajuan diperlukan sebuah keyakinan yaitu Agama dan juga pengetahuan tentunya. Seiring berjalannya waktu itu kini kedua prinsip itu mulai pudar. hanya ada satu yang masih yang bertahan yaitu pengetahuan. Seakan ada rantai yang terputus diantara
keduanya yang kini ada jarak antara keyakinan dan pengetahuan.
Pemahaman yang semakin tinggi malah membuat kita lalai terhadap keyakinan. Pengetahuan, teknologi dan semua kemajuan yang semakin berkembang dengan cepat seharusnya menjadikan kita semakin dekat dengan Sang Pencipta. Kesalahpahaman terhadap teladan juga perlu diperhatikan, bangsa ini semakin mundur karena teladan yang dipilih salah. Bukankah kita harusnya sudah diberikan teladan yang sangat sempurna, bahkan tidak ada manusia yang bisa menjadi sesempurna beliau. Bahkan Malaikat dan Tuhan mengucapkan salam kepadanya.
Cermin besar itu tak kunjung datang pada bangsa ini, dimana bisa dijadikan cermin untuk kita merapikan diri memperindah diri.
Pengetahuan itu begitu luas, memnjadi pembela bukan dengan mengangkat senjata ataupun dengan perang. Banyak cara, tak pernahkah kita berpikir bahwa "Mengapa Tuhan manciptakan alam semesta ini?" semua pasti ada alasannya. Kita harus belajar, harus mencari pengetahuan dari sebuah keyakinan yang kita miliki.
No comments:
Post a Comment